2 Desa Tertinggal Terima Dana Afirmasi Rp 119 Juta
RadarLebong.com, LEBONG - Setelah sebelumnya 14 desa di Lebong menerima kucuran dana tambahan berupa dana alokasi kinerja, giliran 2 desa di Lebong mendapatkan dana tambahan dari pemerintah pusat berupa dana afirmasi desa tertinggal mencapai ratusan juta rupiah. Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan RI Nomor 190/PMK.07/2021 Tentang Pengelolaan Dana Desa tertanggal 16 Desember 2021 yang ditanda tangani Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indra Wati, Desa di Kabupaten Lebong yang menerima kucuran dana tambahan alokasi afirmasi ini adalah Desa Semelako I dan Desa Sukau Datang masing-masing sebesar Rp 119.432.000. Sedangkan, 13 lainnya menerima dana alokasi kinerja masing-masing sebesar Rp 241.906.000. Desa ini diantaranya Desa Ladang Palembang, Tabeak Blau I, Desa Karang Anyar, Desa Turan Tiging, Desa Bioa Sengok, Desa Ajai Siang, Desa Talang Donok, Desa Gunung Alam, Desa Kota Baru Santan, Desa Selebar Jaya, Desa Garut, Desa Embong dan Desa Kota Baru. Total dana desa yang dikucurkan pemerintah pusat ke kabupaten Lebong mencapai sebesar Rp 71.470.315.000. Diantaranya, alokasi dasar Rp 50.349.824.000, alokasi formula Rp 17.253.055.000, alokasi afirmasi Rp 238.846.000, dan alokasi kinerja Rp 3.628.590.000. "Ya, ada 2 desa yang mendapat dana afirmasi ini. Dana ini diberikan kepada desa tertinggal," kata Plt. Kepala Dinas PMDSos Lebong, Hartoni, SP, M.Si, melalui Kabid PMD, Herru Dan Putra, ST, M.Ak. 2 Desa penerima dana ini, lanjutnya, yakni Desa Semelako I Kecamatan Lebong Tengah dan Desa Sukau Datang Kecamatan Lebong Atas. "Desa dengan kategori sangat tertinggal mendapatkan dana afirmasi sekitar sekitar 20 persen," jelasnya. Dana afirmasi ini untuk membiayai penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan kemasyarakatan, hingga pemberdayaan masyarakat desa. Diharapkan kepada desa yang mendapatkan alokasi dana afirmasi dari APBN pusat ini, menggunakan dana tersebut untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat. (wlk)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: