3 Mode Berkendara: ECON (hemat), STD (standar), dan SPORT (tenaga maksimal).
Smart Key System: Sistem penguncian pintar tanpa anak kunci konvensional.
USB Type-C Charger: Bisa langsung isi daya smartphone saat di perjalanan.
Layar TFT Digital: Menampilkan navigasi, musik, panggilan masuk, dan informasi berkendara secara real-time.
Bisa dibilang, CUV e: menyatukan fungsi kendaraan harian dengan kenyamanan ala gadget premium!
3. Performa Mumpuni dan Baterai Bisa Tukar-Pasang
Honda CUV e: menggunakan dua unit Honda Mobile Power Pack e: yang bisa di-swap atau diisi ulang di rumah menggunakan off-board charger.
Ini sangat memudahkan pengguna, terutama bagi yang tinggal di apartemen atau tidak punya akses colokan langsung di garasi.
Daya tempuhnya mencapai 80,7 km dalam satu kali pengisian, dengan kecepatan maksimum 83 km/jam.
Baterainya butuh waktu 6 jam untuk pengisian penuh dari nol, atau hanya 2,7 jam untuk pengisian dari 25% ke 75%.