Gegara Program Ini, Trafik Traveloka Meroket Hingga 2 Kali Lipat

Senin 16-09-2024,13:20 WIB
Reporter : Miya Diosi
Editor : Reni Apriani

RADARLEBONG.ID- Platform travel, Traveloka mengumumkan kenaikan trafik singinfikan di platformnya semenjak menghadirkan program Epic Sale 80%.

Diketahui, Traveloka beberapa hari lalu menghadirkan program Epic Sale yang menawarkan diskon hingga 80% untuk tiket pesawat, hotel, dan tiket atraksi, taman wisata serta ragam produk aktivitas liburan lainnya.

CEO of Transport Traveloka, Iko Putera mengatakan program tersebut mendapatkan antusiasme yang tinggi dari masyarakat. Dia menyebut selama periode Epic Sale, terjadi peningkatan trafik pada platform Traveloka hampir dua kali lipat dibandingkan dengan periode normal.

"Ini mengindikasikan konsistensi Traveloka sebagai platform andalan untuk perjalanan para konsumen,” kata Iko Putera dalam siaran persnya.

BACA JUGA:Jelajahi Berbagai Destinasi Impian dengan Tiket Pesawat Murah di Traveloka

Dia mengungkapkan Epic Sale yang dilakukan oleh Traveloka berlangsung serentak di enam negara, yaitu Indonesia, Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura, dan Australia.

Sementara di Indonesia, dia mencatat Bali, Yogyakarta hingga Labuan Bajo menjadi tiga destinasi liburan domestik terpopuler.

Lalu Singapura, Jepang, dan Australia adalah tiga destinasi internasional yang paling banyak dicari oleh para traveler. Dia juga melihat peningkatan empat kali lipat, serta pemesanantiket atraksi terutama Legoland Malaysia hingga lebih dari 4 kali lipat selama periode EPIC 

Sale dibandingkan dengan periode bulan sebelumnya.

BACA JUGA:3 Cara Mudah Beli Tiket Pesawat Susi Air di Traveloka

Brand Ambassador Traveloka di Indonesia, Ji Chang Wook mengatakan secara eksklusif daftar rekomendasi destinasi, hotel, serta aktivitas wisata favoritnya selama perjalanan liburannya menjelajahi keindahan Indonesia.

“Saya jatuh cinta dengan keragaman budaya dan keindahan alam Indonesia yang menawan. Saya juga melakukan banyak aktivitas menarik, seperti bersantai di pantai yang indah, menonton pertunjukan tari Kecak, hingga makan malam dengan cita rasa lokal yang autentik," kata dia.

Dia juga membagikan berbagi inspirasi liburan di Korea Selatan yang tak kalah menarik.

“Istana Gyeongbokgung dan Sungai Cheonggyecheon di Seoul adalah destinasi yang sempurna untuk merasakan budaya Korea sekaligus untuk bersantai sejenak. Pulau Jeju, Provinsi Gangwon, dan Busan, yang sudah terkenal di kalangan wisatawan merupakan destinasi yang tepat untuk menikmati keindahan alam Korea serta mencicipi makanan lezat khas Korea,” ungkap Ji Chang Wook

 

Kategori :