"Ya memang agak ribet, menunggu memasak air atau membeli air mineral dulu. Tapi, kalau buat kesehatan, ya saya pikir nggak masalah," ujar dokter berusia 49 tahun tersebut.
Jika cara itu dianggap sangat merepotkan, Ananto menyebut pemakaian air biasa boleh-boleh saja, asal setelah itu dibersihkan lagi dengan sabun atau tisu antiseptik.