RADARLEBONG.ID - Mempunyai kulit bersih, putih dan bersinar merupakan impian hampir setiap orang, terutama para ladies.
Untuk mewujudkannya Anda tidak harus mengeluarkan biaya yang mahal.
Ada bahan alami yang bisa Anda gunakan sebagai masker untuk membuat kulit menjadi putih tanpa harus perawatan ke klinik kecantikan.
Kulit bersinar dan putih bisa Anda dapat dengan menggunakan bahan-bahan alami, seperti contoh buah-buahan, rempah-rempah, hingga yoghurt.
BACA JUGA:Tips dan Trik Sebelum Membeli Kaos Distro Secara Online
Berbagai bahan alami tersebut dapat diaplikasikan sebagai masker alami wajah.
Berikut ini rekomendasi bahan-bahan alami yang bisa dijadikan masker wajah untuk kulit sensitif :
1. Lidah Buaya
Aloe vera atau dikenal lidah buaya dapat digunakan sebagai masker alami untuk memutihkan wajah.
BACA JUGA:Pengen Tampil Cantik Saat Lebaran! Ini Tips Memilih Gamis Bagi Ladies Biar Tidak Salah Pilih
Tidak hanya membantu melembapkan dan mencerahkan lidah buaya juga dapat mengurangi hiperpigmentasi pada kulit.
Faktanya, lidah buaya juga bisa membantu mengurangi bercak hitam, khususnya yang disebabkan oleh penuaan.
2. Pepaya
Membuat masker wajah untuk memutihkan kulit dengan bahan pepaya bisa diterapkan.
Pepaya dipercaya mengandung antioksidan tinggi serta kaya akan vitamin A. jenis pepaya ini sejak lama dipercaya dapat mencerahkan kulit wajah.