Tips Memilih Hewan Qurban yang Wajib Diketahui Umat Islam

Kamis 22-06-2023,14:44 WIB
Editor : Redaksi Radar Lebong

RADARLEBONG.ID -  Hari Raya Idul Adha 1444 H atau identik dengan Hari Raya Qurban hanya menyisakan hitungan hari lagi untuk dirayakan umat muslim.

Berbagi informasi untuk anda yang akan melakukan qurban tahun ini. Alangkah baiknya anda mengetahui seperti apa tips memilih hewan qurban yang sah dan baik.

Selain itu, perlu dipastikan kesehatan hewan kurban yang Anda pilih aman dan terhindar dari penyakit Peste de Petits Ruminant (PPR), serta memenuhi persyaratan yang telah ditentukan.

Tips Memilih Hewan Kurban yang Aman

BACA JUGA:Melesat! Jumlah Hewan Qurban Sumbangan dari ASN Lebong

BACA JUGA:Sesuai SE Kemenag RI, Desa Ini Manfaatkan RPH untuk Sembelih Hewan Qurban

Dikutip dari BAZNAZ, berikut ini tips memilih hewan kurban yang aman dan perlu untuk diketahui:

1. Umur Hewan Kurban Sesuai Syarat

- Kambing atau domba minimal sudah berumur 1 (satu) tahun, ditandai dengan tumbuhnya sepasang gigi tetap.
- Sapi atau kerbau sudah berumur 2 (dua) tahun, ditandai dengan tumbuhnya sepasang gigi tetap.

2. Hewan Kurban dalam Keadaan Sehat

Berikut adalah ciri-ciri dari hewan kurban yang sehat di antaranya sebagai berikut:

- Hewan kurban tampak bergairah.
- Hewan kurban aktif bergerak.
- Mata bersinar.
- Kondisi kulit yang bagus.
- Bulu mengkilat dan tidak rontok.
- Telinga bersih.
-Nafsu makan baik.

3. Hewan Kurban Tidak Cacat

Kenali ciri-ciri berikut ini untuk mengetahui apakah hewan kurban tidak cacat dan memenuhi persyaratan:
- Hewan tidak pincang.
- Hewan tidak buta.
- Telinga hewan tidak rusak.
- Tidak putus ekornya.
- Tidak patah tanduknya.

4. Hewan Kurban Tidak Kurus

Kategori :