LEBONG TENGAH, RADARLEBONG.ID - Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 harga beras di Kabupaten Lebong mengalami kenaikan.
Dari harga sebelumnya Rp 150 ribu naik menjadi Rp 170 ribu per kaleng. Artinya harga beras terjadi kenaikan Rp 20 ribu. "Iya, saat ini harga beras saat ini sudah naik Rp 20 ribu per kaleng," kata Gadis pemilik heller di Lebong Tengah. Diakuinya, bahwa kenaikan harga beras sudah terjadi sejak tiga pekan terakhir. Akibat kenaikan harga beras inipun banyak dikeluhkan para warga yang saat ini tengah menghadapi musim paceklik. BACA JUGA:Tradisi Jelang Natal dan Tahun Baru, Harga Bahan Pokok Merangkak Naik, Ini Langkah Disperindagkop Lebong "Kenaikan harga beras ini banyak dikeluhkan warga, apalagi saat ini warga tengah menghadapi musim paceklik," sampainya. Menurut Gadis, dari informasi yang didapat kenaikan harga beras, dikarenakan gabah padi di Lebong sudah berkurang, sehingga membuat stok beras di Lebong khususnya di Lebong Tengah menjadi berkurang. Bahkan sekarang sudah jarang ada warga yang menjemur padi miliknya untuk dijual. "Sekarang sudah jarang warga yang menjemur gabah padinya di heller kita, karena memang warga yang selama ini menitip gabah padinya di heller sudah habis," singkatnya.Harga Beras Naik Rp 20 Ribu, Ini Penyebabnya
Jumat 16-12-2022,15:50 WIB
Reporter : Carles Jaya
Editor : Redaksi Radar Lebong
Kategori :
Terkait
Sabtu 03-08-2024,20:09 WIB
Desa Karang Anyar Sudah 1 Bulan Laksanakan MT II, Apakah Teror Serangan Hama Mulai Mengancam?
Senin 06-05-2024,14:36 WIB
Kepergok Curi Padi, 2 Remaja di Lebong Utara Digelandang Polisi - Ini Kronologinya!
Minggu 05-05-2024,06:35 WIB
6 Benih Padi yang Populer di Tahun 2024! Dengan Potensi Tinggi
Minggu 05-05-2024,06:30 WIB
Bongkar Rahasia Jenis Padi yang Harganya Meroket di Saat Harga Gabah Anjlok
Selasa 23-01-2024,15:59 WIB
Panen Melimpah, Harga Gabah Padi Lebong Tetap Meroket, Tembus Rp 330 Ribu per Karung!
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,09:50 WIB
Rekomendasi HP Baterai 7000mAh, Ada dari Samsung Galaxy dan Tecno
Sabtu 23-11-2024,10:03 WIB
Infinix Note 40 Pro 5G vs OPPO Reno11 F 5G, Duel Fitur Canggih
Sabtu 23-11-2024,09:57 WIB
Kelebihan dan Kekurangan Infinix Hot 40i, HP Harga Murah
Sabtu 23-11-2024,09:41 WIB
Review Redmi Watch 5 Active, Smartwatch Budget Yang Menarik!
Sabtu 23-11-2024,13:14 WIB
Manfaat Air Rebusan Pare Campur Madu, Bikin Diabetes Ambyar
Terkini
Sabtu 23-11-2024,13:46 WIB
7 Alasan Mengapa Content Creator Membutuhkan Stabilizer untuk HP
Sabtu 23-11-2024,13:14 WIB
Manfaat Air Rebusan Pare Campur Madu, Bikin Diabetes Ambyar
Sabtu 23-11-2024,13:02 WIB
Benarkah Labu Siam Bakar Ampuh Obati Penyakit Asam Urat?
Sabtu 23-11-2024,10:09 WIB
Chromebook dan Laptop Windows, Cek Perbedaannya dan Mana yang Lebih Cocok?
Sabtu 23-11-2024,10:03 WIB