LEBONG, RADARLEBONG.ID - Untuk menciptakan suasana yang bersih dan nyaman jelang dilaksanakannya Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Lebong ke-19.
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lebong kemarin (11/11) menggelar road show kebersihan. Rencananya, kegiatan ini akan dilaksanakan secara bertahap ke seluruh kecamatan atau 12 kecamatan yang ada dalam Kabupaten Lebong. "Tadi kita masih fokus melaksanakan kegiatan ini di wilayah Kecamatan Uram Jaya. Setelah ini, kita akan road show ke seluruh kecamatan di Lebong," kata Kepala DLH Lebong, Indra Gunawan, S.Pi, M.Si. Pada kegiatan ini, lanjutnya, ada 2 sasaran utama yang menjadi fokus pihaknya. Pertama, membersihkan lingkungan pemukiman masyarakat dan yang kedua adalah wilayah terdampak bencana alam. BACA JUGA: PAD Retribusi Kebersihan Kurang Rp 5 Juta "Kegiatan ini sengaja kita lakukan, untuk mendukung pelaksanaan HUT Kabupaten Lebong sehingga tercipta suasana Lebong yang indah, bersih dan nyaman," lanjutnya. Road show ini, juga melibat beberapa Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, BPBD hingga instansi vertikal TNI dan Polri. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan bersih dan sehat dan sekaligus mengajak masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dalam menjaga kebersihan lingkungan. "Road show ini sudah kita laksanakan dibeberapa kecamatan seperti Lebong Atas, Amen, Tubei dan tadi (kemarin, red) di Uram Jaya," tambahnya. Indra juga mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan serta menghidupkan kembali semangat gotong royong dalam upaya menjaga keindahan lingkungan masing-masing. BACA JUGA:Hindari Penyempitan, Warga Goro Bersihkan Jalan yang Menyemak "Jika lingkungan kita bersih, sudah pasti masyarakat sehat. Kami juga mengajak pemerintah desa dan kecamatan, untuk kembali menghidupkan gotong royong menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan masing-masing," singkatnya.Sambut HUT Lebong, 12 Kecamatan Akan Dibersihkan
Sabtu 12-11-2022,09:52 WIB
Reporter : Amri Rakhmatullah
Editor : Redaksi Radar Lebong
Tags : #roadshow kebersihan
#hari ulang tahun (hut) lebong
#dinas lingkungan hidup (dlh) lebong
#bersih-bersih
#12 kecamatan
Kategori :
Terkait
Rabu 04-01-2023,16:49 WIB
Kementerian Lingkungan Hidup Beri Rapor Merah ke 4 Perusahaan di Lebong
Selasa 03-01-2023,15:58 WIB
Penampakan Sampah Berserakan di Taman Karang Nio Lebong, Petugas Kebersihan Langsung Turun Tangan
Rabu 21-12-2022,11:11 WIB
HUT Lebong ke-19 Resmi Ditutup, Bupati Tunggu Masukan Masyarakat
Sabtu 17-12-2022,12:10 WIB
Ajak Warga Jaga Kebersihan, Bupati Lebong Turun Tangan Pungut Sampah
Senin 12-12-2022,13:23 WIB
Aduh, TPS di Belakang Kantor Kejaksaan Negeri Lebong Sudah Tersedia, Tapi Sampah Masih Berserakan
Terpopuler
Senin 25-11-2024,10:37 WIB
Perbandingan Keunggulan HP Oppo A3x Vs Vivo Y18 NFC, Pilih Mana?
Senin 25-11-2024,14:51 WIB
Waspadai, Ternyata Ini Penyebab Lutut Terasa Nyeri Saat Cuaca Dingin
Senin 25-11-2024,11:52 WIB
Ponsel Infinix Hot 50i Hadir Dengan Sejumlah Fitur Menarik
Senin 25-11-2024,11:38 WIB
Update Harga HP Xiaomi Poco F4, Cocok Buat Gaming
Senin 25-11-2024,11:34 WIB
Cara Sembunyikan dan Kunci Aplikasi di Hp Samsung dengan Mudah
Terkini
Selasa 26-11-2024,07:27 WIB
Asus ROG Ally X, Laptop Gaming Terbaik 2024
Selasa 26-11-2024,07:23 WIB
Begini Detail Harga Oppo Reno 13 dan Oppo Reno 13 Pro
Selasa 26-11-2024,07:19 WIB
Cara Hapus Akun Google di HP Semua Merek dan Tipe
Selasa 26-11-2024,07:15 WIB
Redmi Watch 5 dan Buds 6 Pro Siap Rilis, Mana Yang Lebih Murah Harganya?
Selasa 26-11-2024,07:10 WIB