Matangkan Persiapan Ujian Semester

Jumat 11-11-2022,12:46 WIB
Reporter : Carles Jaya
Editor : Redaksi Radar Lebong

LEBONG, RADARLEBONG.ID  - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 9 Lebong, kemarin (10/11/2022) mengelar rapat pembentukan panitia ujian semester ganjil atau semester pertama tahun ajaran 2022/2023.

Kepala SMPN 9 Lebong, Siswanti, S.Pd, mengatakan rapat persiapan dilakukan agar pelaksanaan dapat berjalan dengan baik.

"Saya yakin, siapapun yang ditunjuk sebagai panitia pelaksana ujian semester kita  akan melaksanakan tugasnya dengan baik, sesuai dengan tugas yang telah dipercayai," kata Kepsek.

Disebutkan Siswanti,  dari hasil rapat yang dilaksanakan bahwa untuk pelaksanaan ujian semester pertama akan dilaksanakan pada tanggal 5 hingga 9 Desember  mendatang.

BACA JUGA:Permudah Akses Bacaan Bagi Warga, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Lebong Kembali Gelar Pusling

Dengan bentuk soal ujian nantinya, yaitu  berupa pilihan ganda dan essay.

"Ujian semester pertama merupakan bagian dari evaluasi yang bertujuan untuk mengukur dan menilai kompetensi siswa, dalam mengikuti pembelajaran selama ini.

Sedangkan untuk petunjuk  pelaksanaan ujian dari Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS)," demikian Kepsek.

Kategori :