LEBONG, RADARLEBONG.ID - Program pemutihan pajak kendaraan yang dibuka sejak awal Agustus lalu, diminati masyarakat untuk membayar pajak kendaraan.
Bagaimana tidak, sampai saat ini tercatat sudah ribuan kendaraan yang melakukan pembayaran pajak melalui UPTD Samsat Lebong. "Dari Agustus hingga Oktober ini, tercatat sudah sebanyak 1.817 unit kendaraan yang membayar pajak," kata Kepala Samsat Lebong, Hendri Sutrisan, S.Hut melalui Kasi Pelayanan dan Penagihan, Amril Efendi, S.Sos, kemarin (27/10). Dirincikannya, 1.817 unit kendaraan yang memanfaatkan program pemutihan pajak ini diantaranya 776 unit kendaraan yang membayar pajak pada periode Agustus dengan realisasi sebesar Rp 336.471.000. BACA JUGA:2 Pekan, Pemutihan Pajak Kendaraan Disambut Antusias Warga Kemudian periode September 624 unit kendaraan dengan realisasi sebesar Rp 256.274.000. Dan periode Oktober sebanyak 417 unit kendaraan dengan realisasi mencapai Rp 175.105.000. "Realisasi pembayaran pajak kendaraan melalui program pemutihan mencapai Rp 767.845.500," sampai Amir. Lebih jauh, dijelaskannya, program pemutihan sendiri meliputi pembebasan pokok tunggakan dan denda pajak kendaraan bermotor (PKB). Kemudian denda Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ) dan bea balik nama kendaraan bermotor kepemilikan kedua. BACA JUGA:Waduh, Masih Ada Papan Reklame Tunggak Pajak yang Terpasang Namun program pemutihan hanya berlaku untuk kendaraan plat hitam dan kuning, dan tidak berlaku untuk kendaraan plat merah milik pemerintah. "Program pemutihan ini hanya berlaku untuk kendaraan umum, dan bukan untuk kendaraan dinas plat merah milik pemerintah, " jelasnya. Amril menambahkan, program pemutihan pajak akan terus dilaksanakan hingga 30 November mendatang. Pihaknya mengimbau masyarakat dapat membayar pajak kendaraannya. "Kami berharap para pemilik kendaraan bermotor dapat memanfaatkan program pemutihan, terutama kendaraannya yang sudah menunggak untuk segera melakukan pembayaran pajak kendaraannya," imbaunya.Program Pemutihan Pajak Kendaraan Terbukti 'Tokcer', Ribuan Kendaraan di Lebong Bayar Pajak
Jumat 28-10-2022,10:42 WIB
Reporter : Adrian Roseple
Editor : Redaksi
Kategori :
Terkait
Minggu 12-11-2023,09:00 WIB
Sektor PAP Dongkrak PAD Lebong Rp 3 M, Empat Perusahaan Berperan Aktif
Jumat 29-09-2023,16:06 WIB
Pemutihan Pajak Kendaraan di Lebong Terbukti Moncer, 9 Bulan Hasilkan Rp3 Milyar Lebih, WOW!
Rabu 13-09-2023,15:48 WIB
Ingat! Pemutihan Pajak Diperpanjang, Segera Bayar Pajak Kendaraan Anda
Kamis 07-09-2023,15:49 WIB
Per Agustus 2023, Pajak Air Permukaan di Lebong Sudah Over Target dari Provinsi Bengkulu
Selasa 05-09-2023,08:00 WIB
Informasi Terkini! Pemutihan Pajak Kendaraan Diperpanjang Hingga November 2023
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,10:24 WIB
Spesifikasi Infinix Hot 50 Pro+ vs OPPO A60, Duel HP Murah Rp 2 Jutaan
Jumat 29-11-2024,10:12 WIB
Rekomendasi Laptop Lenovo Yoga Dengan Harga Terjangkau di 2024
Jumat 29-11-2024,12:42 WIB
Gangguan Mata Yang Umum Dialami Lansia dan Cara Mencegahnya
Jumat 29-11-2024,10:19 WIB
Review HP Vivo T3Ultra: Desain Penuh Gaya Memenuhi Kekuatan Permainan
Jumat 29-11-2024,14:33 WIB
Manfaat Buah Kawista bagi Kesehatan Tubuh, Apa Saja?
Terkini
Jumat 29-11-2024,15:14 WIB
Jamur Enoki Mengandung Bakteri Listeria, Lantas Apakah Berbahaya?
Jumat 29-11-2024,15:09 WIB
Khasiat Buah Naga untuk Kesehatan: Superfood yang Kaya Nutrisi
Jumat 29-11-2024,14:33 WIB
Manfaat Buah Kawista bagi Kesehatan Tubuh, Apa Saja?
Jumat 29-11-2024,12:57 WIB
Rekomendasi 5 Jenis Buah Penambah Darah, Bantu Cegah Anemia
Jumat 29-11-2024,12:42 WIB