Sulit Air, Hasil Panen Padi Turun Drastis

Sabtu 27-11-2021,10:47 WIB
Editor : Radar Lebong

LEBONG - Kurangnya pasokan air ke sawah warga akibat pengerukan irigasi di Padang Peak Desa Bungin mengakibatkan hasil panen padi turun drastis. Seperti yang dialami oleh Romi (45) petani setempat yang mengaku selama 4 tahun terakhir hasil padi miliknya berkurang dari sebelumnya bisa mencapai 150 karung namun saat ini hanya menghasilkan 12 karung padi saja.

"Sejak adanya pengerukan irigasi ini, kami sangat kesulitan mendapat pasokan air. Saat ini sawah kami sudah kekeringan dan tidak bisa di olah," ungkapnya.

Ia mengaku sudah berupaya untuk mendapatkan pasokan air dengan membuat tanggul dan semacamnya. Sayangnya, upaya ini belum membuahkan hasil karena air tidak juga masuk ke lahan sawah miliknya.

Ia berharap agar Pemkab Lebong dapat memperhatikan kendala yang dialami pihaknya. Padahal, pihaknya sangat ingin mensukseskan program tanam dan panen 2 kali setahun yang digencarkan oleh Pemkab Lebong.

"Kami juga ingin pak, membantu mensukseskan program pemerintah tanam 2 kali. Tapi dengan kondisi seperti ini rasanya sangat tidak mungkin. Kami berharap pemerintah dapat memperhatikan kondisi yang kami alami saat ini," harapnya. (arp)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler