BENGKULU UTARA – Vaksinasi di Kabupaten Bengkulu Utara (BU), terus menelurkan angka progres positif. Bagaimana tidak, sejauh ini sudah tercatat 115.211 orang telah menjadi sasaran vaksinasi Covid-19. Capaian ini, berdasarkan kondisi hasil vaksinasi update per 25 Oktober 2021.
Secara nasional, data dari seluruh satker penyelenggara vaksinasi, hampir 120 ribu orang telah vaksin. Namun, untuk vaksinasi khusus dengan target 3 ribu vaksin , setidaknya 118 ribu masuk dalam capaian menuju herd immunity atau kekebalan komunal di daerah. Kepala Dinkes BU, Samsul Ma’arif, SKM, M.Kes membenarkan rata rata capaian vaksinasi setiap harinya lebih seribu orang. Total itu, mulai dari warga yang sudah tercatat merampungkan vaksinasi, hingga tahap kedua atau mereka yang baru melakoni vaksinasi tahap pertama. "Totalnya 79.451 orang telah menerima vaksin tahap pertama, dan 34.432 orang telah menerima vaksin kedua. Sedangkan, untuk dosis ketiga tercatat sudah diterima kepada 1.328 orang," ujarnya singkat. (aer)Sudah 118 Ribu Warga BU Lakukan Vaksinasi Covid-19
Sabtu 30-10-2021,12:36 WIB
Editor : Radar Lebong
Kategori :