Ketua Harian PRSI Tak Tahu Lomba Renang di Provinsi

Kamis 25-11-2021,11:32 WIB
Editor : Radar Lebong

LEBONG - Ketua Harian Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kabupaten Lebong, M. Ronaldi, S.Pd, mengaku tidak tahu mengenai adanya atlet asal Kabupaten Lebong yang mengikuti lomba renang di Provinsi Bengkulu memperebutkan piala Gubernur Bengkulu dan piala tetap Ketua PRSI Provinsi Bengkulu.

"Saya tidak tahu kalau ada atlit renang Kabupaten Lebong yang mengikuti lomba renang di Provinsi ini. Inipun saya baru tahu setelah melihat berita dan informasi yang disampaikan wartawan, " kata Ronaldi ketika dihubung via ponsel kemarin (24/11).

Tidak hanya itu saja, ia juga mengaku tidak mengetahui surat dari PSRI Provinsi Bengkulu mengenai kejuaraan renang dalam rangka memperingati HUT Provinsi Bengkulu tersebut. Dirinya menyarankan, agar hal ini ditanyakan langsung kepada Ketua Umum PRSI Lebong.

"Mungkin suratnya ke Ketua Umum, jadi baiknya langsung dengan yang bersangkutan saja," singkatnya.

Polisi Segera Panggil Pengurus PRSI Terpisah, Kapolres Lebong, AKBP. Ichsan Nur, S.Ik, melalui Kasat Lantas Polres Lebong, AKP. Lilik Sucipto, menyatakan pihaknya sudah menyampaikan surat panggilan terhadap orang tua 10 orang pelajar yang menjadi korban kecelakaan belum lama ini untuk dimintai keterangan.

"Saat ini mobil avanza sudah kita amankan di Mapolres Lebong sebagai barang bukti, kita juga berencana untuk memanggil pengurus PRSI," demikian Kasat. (wlk)

Tags :
Kategori :

Terkait