6 Desa Kantongi Rekom Pengajuan Tahap III

Kamis 18-11-2021,11:22 WIB
Editor : Radar Lebong

LEBONG UTARA - Berkat adanya pendampingan dalam menyusun berkas persayaratan pengajuan pencairan Daa Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) dari pihak Pendamping Desa maupun pihak Kecamatan. 2 desa di Kecamatan Lebong Utara sudah mengantongi rekomendasi Kecamatan sebagai syarat utama Pemdes untuk pengajuan tahap ke tiga ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Sosial (PMDSos) Lebong. Hal ini disampaikan Pendamping Desa Kecamatan Lebong Utara, Cik Yan.

"Sebelumnya ada 4 desa yang sudah berhasil mendapatkan rekom Kecamatan untuk pencairan 20 persen tahap ketiga. Namun sekarang ada penambahan 2 desa lagi, artinya 6 desa di Lebong Utara sudah mengantongi rekom Kecamatan," katanya.

Disebutkannya, adapun penambahan 2 desa yang mendapatkan rekom itu yakni desa desa Gandung Baru dan Talang Ulu. Sedangkan 4 desa yang sudah mendapatkan rekom lebih dari Kecamatan yakni desa Tunggang, Ladang Palembang, Lokasari dan Kampung Muara Aman. "Untuk 4 desa ini, informasinya sekarang sudah mendapatkan rekom dari PMDSos Lebong. Yang selanjutnya untuk dinaikan ke meja Sekda untuk diteken sebagai rekom pencairan ke Badan Keuangan Daerah (BKD) Lebong," sampainya.

Tambahnya, bahwa hal tersebut bisa tercapai lantaran adanya upaya pendampingan serta inisiatif yang baik dari pemerintah desa. Bahkan, sejauh ini menurutnya masih ada desa dalam Kabupaten Lebong terkendala terhadap pencairan DD.

"Seperti kita ketahui, masih ada desa yang masih tersendat untuk pencairan DD tahap II kemarin. Untuk itulah, mengingat saat ini sudah akan memasuki tahap III maka persiapan usulan harus disiapkan dari sekarang," lanjutnya.

Dia menambahkan, pihaknya berpesan kepada desa yang belum mengusulkan administrasi pencairan DD tahap III agar bisa segera mempersiapkan seluruh yang dibutuhkan untuk usulan ke Kecamatan.

"Kita harapkan terhadap desa di Kecamatan Lebong Utara yang belum mengusulkan untuk segera mempersiapkan administrasinya. Jika ada kendala laporkan saja kepada pendamping. Kita siap memfasilitasi untuk membantu agar bisa berjalan dengan baik," tandasnya. (dap)

Tags :
Kategori :

Terkait