1 Siswa SMAN 1 Lebong Positif Covid, 31 Siswa dan Guru Kontak Erat Jalani Tes PCR

Jumat 25-02-2022,14:21 WIB
Editor : Radar Lebong

LEBONG, radarlebong.com - 1 Siswa SMAN 1 Lebong berdomisili Desa Lebong Tambang Kecamatan Lebong Utara, saat ini tengah menjalani isolasi mandiri (isoman), sejak 22 Februari hingga 8 Maret. Dan, untuk mengantisipasi penyebaran covid-19 tersebut, kamis lalu, 31 siswa dan guru yang memiliki kontak erat dengan pasien menjalani tes  usap PCR dan antigen dari Puskesmas Pasar Muara Aman. Kepala Sekolah, SMAN 1 Lebong Rahmat Pujiantoro, MPd menjelaskan apabila ditemukan kasus positif covid-19 yang baru. Baca JugaDikbud Perketat Penerapan Prokes di Sekolah Maka, kata dia, tidak menutup kemungkinan, proses PTM 100 persen di sekolah tersebut dihentikan untuk sementara. "Dan, proses pembelajaran kembali dilakukan secara daring atau online. Yang jelas, saat ini untuk PTM  masih berjalan, sembari kita tunggu saja hasil screening  nanti seperti apa," kata Kepsek Baca JugaMuncul Klaster Covid di Sekolah, Saatnya PTM Dihentikan Sementara Kepsek, menjelaskan, 1 siswa SMAN 1 Lebong tersebut dinyatakan terpapar covid-19,  setelah sebelumnya dilakukan pemeriksaan kesehatan dari puskesmas. " Maka, pihak puskesmas langsung mengeluarkan surat untuk siswi kami menjalankan Isoman," terang Kepsek.(rak)  

Tags :
Kategori :

Terkait