Gencar Penolakan Kampanye LGBT di RI, Alhamdulillah Lebong Bebas Kasus HIV/AIDS

Gencar Penolakan Kampanye LGBT di RI, Alhamdulillah Lebong Bebas Kasus HIV/AIDS

Ilustrasi HIV/AIDS--

LEBONG, RADARLEBONG - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebong memastikan sejak 2021 hingga saat ini, Lebong bebas dari kasus HIV/AIDS.

Di Indonesia saat ini tengah gencar penolakan rencana kampanye LGBTQI+ melalui rencana kehadiran Utusan Khusus Amerika Serikat untuk memajukan HAM kelompok LGBTQI+ Jessica Stern ke Indonesia pada Desember nanti.

"Alhamdulillah, sejak 2021 tidak ada kasus yang tercatat pada aplikasi HIV. Artinya Lebong nihil temuan kasus HIV/AIDS," kata Kepala Dinkes Lebong, Rachman, SKM, M.Si, melalui Sub-Koordiantor Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular, Elva Nasution Susanti, SKM.

Meski belum ditemukan adanya kasus HIV/AIDS di Kabupaten Lebong hingga saat ini, namun penyakit menular ini harus tetap diwaspadai.

BACA JUGA:Cegah HIV/AIDS, Perkuat Nilai-Nilai Keagamaan

Karena, penyebaran penyakit mematikan tidak hanya melalui seks bebas saja, namun bisa menular melalui media-media lain.

Faktor utama penularan penyakit ini, mulai dari seks bebas, lesbian, gay, biseksual, dan transgender alias LGBT.

Kemudian bisa menular melalui transfusi darah, pemakaian jarum suntik dengan orang yang positif mengidap HIV serta beberapa faktor lainnya.

BACA JUGA:3 Meninggal, 8 Kasus HIV/AIDS Masih Aktif

"Penyakit HIV/AIDS tidak bisa disembuhkan maka kami mengingatkan masyarakat terutama kaum remaja untuk tetap waspada. Karena pengetahuan masyarakat kita mengenai penyakit ini, masih rendah," tutupnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: